LOMBOK TENGAH (ntbupdate.com)- Cara pengkaderan para Calon Legislatif (Caleg) dari Partai Golongan Karya (Golkar), tidak sama dengan yang lain. Sehingga, di setiap Pemilihan Legislatif (Pileg) suara Golkar selalu terisi di masing-masing Daerah Pemilihan (Dapil), khususnya di Lombok Tengah (Loteng).
“Khusus di dapil saya, yaitu di dapil 2 Kecamatan Kopang Janapria pada Pileg 2024 mendatang optimis dapat kursi Dua lagi, dan optimis melebihi jumlah suara pada Pileg sebelumnya, yakni dari 14 ribu lebih menjadi 20 ribu suara,” terang Wakil ketua Bidang Pemenangan pemilu, sekaligus wakil ketua satu DPRD Loteng, HL. Rumiawan, Selasa (19/9).
Kenapa pihaknya optimis lanjut anggota Dewan Dua periode ini, sebab di Golkar cara menjaring atau mengkader caleg yang boleh sebagai caleg, ada kaderisasi yang cukup ketat, dan yang lulus seleksi dialah layak jadi caleg. “Yang jelas, para caleg kami, bukan asal rekrut namun ada kriteria yang harus di penuhi caleg, sehingga Rata-rata caleg yang berasal dari Golkar, sudah pilihan semua, khususnya caleg di dapil 2,” katanya.
Atas hal itu, mereka para caleg dari Golkar, punya trik sendiri sendiri dalam mensosialisasikan dirinya ke masyarakat, guna menanamkan simpati ke partai Golkar.
“Yang namanya pilihan, jelas kemampuan mereka kita tidak bisa ragukan, makanya 20 ribu lebih suara bakal mengalir ke Golkar dan pastinya suara Golkar di dapil 2 tetap Dua kursi dengan suara lebih tinggi dari perolehan sebelumnya,” yakinnya.
Bukan hanya itu saja lanjutnya, partai Golkar adalah partai yang terbilang partai tua dan sudah melekat pada diri masyarakat. Dengan simbol pohon beringin dan berwarna kuning, masyarakat sudah pasti kenal dan pastinya mereka memilih partai golkar.
“Tak kenal maka tak sayang, kira kira seperti itu lirik lagu Bang Haji Roma Irama, itulah yang terjadi di dalam tubuh Golkar, sudah di kenal oleh masyarakat pastinya di sayang dan di pilih,” tutupnya. (nu-01)