Peduli Anak Bangsa Cinta Al-Qur’an, Lale Syifa Bagi Bagi Buku Iqro’

Mataram (ntbupdate.com)- Kuatkan dasar pengetahuan tentang pemahaman dan cinta Al- Qur’an, kepada para generasi bangsa ini.

Anggota DPR RI Daerah Pemilihan (Dapil) NTB II, Apt Hj. Lale Syifaun Nufus, M. Farm membagikan ribuan buku Iqro’ untuk anak anak Taman Pendidikan Qur’an (TPQ).

Pembagian buku Iqro’ tersebut, di pusatkan di Yayasan Birrul Walidain NW
Dadan Sari Kecamatan Ampenan Kota Mataram, Jum’at (29/11).

Pembagian buku Iqro’ lanjut ketua Pimpinan pusat muslimat NW ini, mengingat Buku Iqro’ salah satu buku dasar berisikan ayat ayat suci Al- Qur’an, yang digunakan untuk belajar al- Qur’an.

Kenapa ini penting, sebab belajar membaca Al- Qur’an membutuhkan metode pembelajaran yang tepat agar bisa membaca dengan lancar. Proses belajar membaca Al- Qur’an membutuhkan pengajar yang menggunakan buku teks tersebut, untuk mengajari para pemula.

“TPQ ini salah satu lembaga dasar, anak anak tempat belajar Al- Qur’an, sehingga kami bantu pihak TPQ dalam hal sarana dan prasarana penunjang mengajar, seperti membagikan Buku Iqro’,” jelasnya.

Membagikan Buku Iqro’ ini, sebab Buku Iqro’ sangat populer digunakan di Indonesia dan ejaan di dalamnya cepat di pahami dan terbukti di jadikan pedoman sebagain dasar cara cepat baca Al-Qur’an.

“Buku ajar membaca Al- Qur’an ini merupakan karya dari KH. As’ad Humam yang telah banyak digunakan dari dulu hingga sekarang dan terbukti hasilnya,” tambahnya.

Dikatakan mendorong anak anak harus mahir membaca Al-uran Qur’an, mengingat di Lombok yang dikenal dengan pulau 1000 Masjid, harus mahir membaca Kitab Suci Al-Qur’an.

Sehingga inilah kenapa, anak anak kita harus di ajarkan sejak dini, apalagi di Lombok saat ini, sedang jadi sorotan dunia, setelah adanya Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Mandalika di Desa Kuta Kecamatan Pujut Lombok Tengah.

Agar anak anak kita ini, tidak tergerus dengan peradaban dan kebudayaan orang asing, maka penanaman nilai nilai dasar Al-Qur’an, itu penting harus di kedepankan.

“Semoga anak anak kita kelak, menjadi generasi penerus bangsa yang Qur’ani dan semoga beberapa kekurangan yang keluhkan TPQ ini, terpenuhi,” harapnya.

Umi Lale ini menambahkan, setelah membagikan, pihaknya juga mengajarkan bagaimana metode membacanya, agar cepat dipahami dan dimengerti serta dicerna. (nu-01)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *