Halaman SMAN 4 Praya, Berubah Jadi Biru Langit

LOMBOK TENGAH (ntbupdate.com)- Ratusan Peserta Didik Baru (PDB), Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 4 Praya Lombok Tengah (Loteng), memadati halaman sekolah setempat. Kamis (13/7).

Dengan menggunakan baju khas olahraga warna Biru langit, Para peserta didik baru, sangat antusias mengikuti seluruh rangkaian kegiatan dalam rangka, Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS).

Ketua panitia PPDB SMAN 4 Praya Loteng Surahman menjelaskan, pelaksanaan MPLS ini dilaksanakan selama tiga hari, mulai dari tanggal 13 atau hari ini sampai tanggal 15 Sabtu mendatang.

“MPLS selama tiga hari ini, ingklut ada Pra MPLS dan MPLS,” terangnya, Kamis (13/7).

Dalam MPLS ini, ada beberapa materi yang akan diberikan, pertama wawasan wiytamandala, kepemimpinan, tata Krama atau akhlak, cara belajar efektif dan Peraturan Baris Berbaris (PBB).

Dijelaskan, Wawasan Wiyatamandala adalah sikap menghargai dan bertanggung jawab terhadap lingkungan sekolah sebagai tempat menuntut ilmu pengetahuan, khususnya di SMAN 4 Praya Loteng.

Sedangkan kepemimpinan adalah kemampuan seorang pemimpin untuk mengendalikan, memimpin, mempengaruhi fikiran, perasaan atau tingkah laku orang lain untuk mencapai tujuan yang telah ditentukan.

Tata krama, dalam menuntut ilmu sopan santun dan akhlak harus melekat dalam diri siswa masing-masing. Sebab keberkahan ilmu itu akan datang ketika rasa hormat, sopan santun serta berakhlaq, terutama kepada guru.

“Kendati kami di sekolah umum, adab dan tata cara menghormati guru juga kita ajarkan,” ungkapnya.

Selanjutnya tata cara belajar efektif dan efisien yaitu dimulai dengan menetapkan tujuan atau target. Misal siswa diberikan pengarahan tentang tujuan belajar menjadi orang yang cerdas dan berakhlaq.

Hal itu diberikan guna memacu semangat belajar siswa, lebihnya lagi anak anak ini masih baru.

“Mereka semua kami ibaratkan kertas yang masih kosong atau masih putih bersih, jika kita bubuhkan hal hal yang positif, InsyaAllah isi buku tersebut berisikan hal hal yang baik,” jelasnya.

Masih dalam tata cara belajar efektif dan efisien, mereka juga diajarkan tata cara mengatur jadwal belajar yang efektif dan efisien dan buat suasana belajar yang nyaman.

Peraturan Baris Berbaris (PBB) adalah kegiatan yang memiliki manfaat untuk melatih fisik dan menanamkan tata cara kehidupan terarah. “Untuk yang ini saya rasa semua sekolah juga melaksanakan hal yang sama,” cetusnya.

Sementara itu Kepala SMAN 4 Praya Loteng Lalu Izam menambahkan, selain hal di atas, pihaknya juga telah memprogramkan sosialisasi bahaya
narkoba. Menanamkan budaya bersih dan budaya gotong royong. (nu-01)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *